PENGGUNAAN WORDWALL SEBAGAI MEDIA UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP BIOLOGI SISWA KELAS XI SMAN 1 INDRAMAYU

  • Addena Muthia Nur Indah Universitas Wiralodra
  • Lesy Luzyawati Universitas Wiralodra
  • Dessilia Senja SMAN 1 Indramayu
Keywords: Pemahaman konsep, Media Pembelajaran, Wordwall

Abstract

Pembelajaran biologi pada materi sistem peredaran darah masih menjadi tantangan dan sering menimbulkan kesulitan bagi siswa karena materinya bersifat abstrak, kondisi ini menjadi penyebab rendahnya pemahaman konsep biologi siswa. Oleh karena itu, diperlukan media pembelajaran yang mampu meningkatkan keterlibatan siswa secara aktif dan membantu memperjelas konsep. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan Wordwall sebagai media interaktif terhadap pemahaman konsep biologi siswa. Metode yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan subjek penelitian siswa kelas XI-4 SMAN 1 Indramayu yang berjumlah 36 siswa. Data dikumpulkan melalui tes pretest-posttest, lembar observasi, dan angket respon siswa, kemudian data dianalisis secara deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan pemahaman konsep siswa yang ditandai dengan meningkatnya nilai N Gain dari siklus I ke siklus II. Selain itu, angket respon siswa menungjukkan kategori sangat baik. Dapat ditarik kesimpulan bahwa pembelajaran menggunakan media interaktif Wordwall dapt membantu siswa memahami konsep biologi secara lebih mendalam.
Published
2026-01-07
How to Cite
Indah, A. M. N., Luzyawati, L., & Senja, D. (2026). PENGGUNAAN WORDWALL SEBAGAI MEDIA UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP BIOLOGI SISWA KELAS XI SMAN 1 INDRAMAYU. Prosiding Seminar Nasional Matematika Dan Sains, 7(1), 44-49. Retrieved from https://prosiding.biounwir.ac.id/article/view/330

Most read articles by the same author(s)